INFORMASI, SEMOGA BERMANFAAT

INFO BEASISWA KULIAH

Photobucket
Photobucket

Lomba Menulis Berhadiah 15 Juta

Lomba Menulis Berhadiah 15 Juta klik Di SINI

olimpiade 2011 : Science OlympiadeMathematics Olympiade dan English Olympiade

Selasa, 04 Januari 2011 · Posted in

Latar Belakang
Belajar merupakan hal pokok dan sangat penting bagi perkembangan manusia baik secara kualitas maupun kuantitas. Dengan belajar, wawasan keilmuan manusia akan meningkat, sehingga berbekal ilmu itulah yang mampu menimbulkan sifat maupun sikap positif dalam kehidupan. Dan apabila proses pembelajaran itu telah ditempuh selama beberapa waktu, maka perlu dilakukan evaluasi hasil yang didapat saat berproses, yakni dengan mengadakan kegiatan yang bersifat kompetitif.
Dalam hal ini Organisasi Santri Ma’had Al-Amin (OSMA) bermaksud menindak lanjuti pengadaan kegiatan ALIES atau Al-Amin Intelligence Elementary School yang sudah menjadi agenda rutin organisasi sejak tahun 2007/2008. Di sisi lain, pengadaan ALIES 2011 ini pun tidak luput dari maksud peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia sejak dini yang meliputi kecerdasan, kecakapan dalam berbicara, dan ketangkasan dalam bertindak, mengingat minimnya kegiatan bertajuk kompetitif yang di adakan setingkat SD/MI se-Jawa Timur.
Semoga dengan munculnya terobosan baru ini mampu meningkatkan dan menumbuhkembangkan semangat siswa-siswi dalam belajar dan terus berprestasi baik secara akademik maupun non-akademik. Karena dengan cara menyelenggarakan kegiatan seperti inilah yang diharapkan mampu meningkatkan kemampuan dari generasi muda Bangsa Indonesia, yakni dalam bidang kecerdasan, cermat, tangkas, dan memiliki pengetahuan / wawasan yang luas.
Nama dan tema kegiatan

Sesuai dengan latar belakang dan demi mewujudkannya tujuan yang telah di sepakati dan di sebutkan di atas,maka kegiatan ini di namakan “AL-AMIN INTELLIGENCE ELEMENTARY SCHOOL 2011” , yang melibatkan siswa SD/MI sederajat se-Jawa Timur. Adapun Tema yang di ambil untuk kegiatan ini adalah “Integritas Moral & Pengetahuan”.

Keunggulan Kegiatan

Kegiatan ini telah berhasil di selenggarakan selama 3 tahun berturut-turut sehingga kegiatan ini sudah sedikit banyak di kenal sekolah-sekolah tingkat SD/MI di Jawa Timur.Kegiatan serupa tahun lalu telah di ikuti hampir seluruh sekolah-sekolah SD/MI di Jawa Timur, namun lebih di dominasi oleh sekolah-sekolah SD/MI dari wilayah Mojokerto,Surabaya,Sidoarjo,Lamongan. Di harapkan daerah jangkauan lebih luas di seluruh wilayah Jawa Timur pada kegiatan tahun ini.
Ruang lingkup kegiatan ini cukup luas yaitu mencangkup seluruh wilayah Jawa Timur merupakan salah satu alternatif bagi para sponsor untuk lebih memperluas jangkuan promosinya. Selain itu, kegiatan kompetitif semacam ALIES, yang menguji kemampuan tidak hanya dalam ranah minat dan bakat tapi juga kepandaian dalam penguasaan Mata Pelajaran masih sangat jarang diadakan khususnya untuk siswa-siswi setingkat SD/MI.
PETUNJUK PELAKSANAAN
AL-AMIN INTELLIGENCE ELEMENTARY SCHOOL
ALIES 2011
KETENTUAN UMUM
A. Peserta
1. Rangkaian perlombaan dilaksanakan mulai tanggal 15 Februari 2011 – 17 Februari 2011.
2. Peserta adalah siswa/siswi kelas 4 – 6 SD/MI se-Jawa Timur atau sesuai dengan ketentuan pada masing-masing lomba.
3. Peserta adalah siswa/siswi perwakilan dari lembaga masing-masing yang dibuktikan dengan surat rekomendasi.
4. Setiap lembaga dapat mengikuti lebih dari satu lomba sesuai dengan ketentuan pada masing-masing lomba.
5. Setiap peserta dapat mengikuti lebih dari satu lomba dengan catatan tidak terbentur dengan jadwal lomba yang lain.
B. Pendaftaran
1. Pendaftaran dimulai pada tanggal 5 Januari 2011 sampai 8 Februari 2011, dan bisa ditutup sewaktu-waktu apabila kuota sudah terpenuhi dan bisa diperpanjang jika kuota belum terpenuhi.
2. Setiap SD/MI berhak mengirimkan maksimal 2 peserta untuk setiap lomba.
3. Pendaftaran bisa dilakukan dengan mendatangi langsung sekretariat ALIES 2010 di Al-Amin Islamic Boarding School - Jl. R.A. Basuni 18 Sooko Mojokerto pada :
Pagi : 07.00 – 12.00 Sore : 13.15 – 15.00
4. Atau dapat dilakukan
§ via blog : el-aminmojokerto.blogspot.com
§ via pos : Al-Amin Islamic Boarding School
Jl. R.A. Basuni 18 Sooko Mojokerto 61361
(terakhir tanggal 8 Februari 2011 cap pos )
§ via telp : 0321 – 7151605 (Najib Syaifullah)

C. Fasilitas lain
a) Fasilitas peserta :
§ Kartu peserta
§ Sertifikat peserta
§ PIN ALIES 2011
§ Snack
§ Soft drink
§ Hiburan
b) Fasilitas pemenang :
§ Tropi
§ Sertifikat pemenang
§ Uang pembinaan
D. Hadiah
§ Juara I : Tropi + Piagam + Uang pembinaan
§ Juara II : Tropi + Piagam + Uang pembinaan
§ Juara III : Tropi + Piagam + Uang pembinaan
E. Penilaian Dewan Juri
1. Penilaian lomba didasarkan pada ketentuan khusus masing-masing lomba.
2. Penilaian sepenuhnya menjadi wewenang dewan juri yang ditunjuk oleh panitia.
3. Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.

F. Syarat pendaftaran
1. Surat rekomendasi dari sekolah.
2. Mengisi formulir pendaftaran.
3. Menyerahkan pas foto ukuran 3x4 sebanyak 2 lembar.
4. Biaya pendaftaran sebesar Rp20.000,00 berlaku untuk tiap peserta pada tiap-tiap perlombaan.
G. Lain-lain
1. Pembagian hadiah akan dilaksanakan pada saat pelaksanaan puncak acara ALIES 2011 pada 17 Februari 2011.
2. Panitia menfasilitasi maksimal dua sertifikat pendamping bagi tiap sekolah yang mengirimkan delegasinya dalam ALIES 2011.
3. Hal-hal yang kurang jelas dapat ditanyakan langsung kepada panitia pelaksana melalui contact person dibawah ini :
  • Najib Syaifullah (0321-7151605)
  • Lutfi Hikmah Naufal (085852706900)

TEKNIS PELAKSANAAN ALIES 2011
Teknis pelaksanaan Olimpiade
A. Jenis Olimpiade
1. Science Olympiade
2. Mathematics Olympiade
3. English Olympiade
B. syarat-syarat peserta
  1. Peserta merupakan siswa-siswi MI/SD/ sederajat di provinsi Jawa Timur.
  2. Peserta merupakan sebuah tim yang terdiri dari 2 siswa.
C. Kuota Peserta
Kuota setiap olimpiade adalah 90 tim. Pendaftaran ditutup jika kuota sudah terpenuhi.
D. Format Olimpiade
Olimpiade terdiri dari :
1. Babak Penyisihan. Dalam babak ini, untuk setiap tim science dan english olympiade disediakan 90 soal multiple choice. Penilaiannya :
· Benar bernilai 3
· Salah bernilai -1
· Kosong bernilai 0
Untuk setiap tim mathematics olympiade, disediakan 60 soal multiple choice dengan penilaian yang sama. Alokasi waktu untuk babak penyisihan adalah 90 menit.
2. Babak Final. Dalam babak ini, di ambil 5 finalis dengan angka penyisihan tertinggi untuk mengikuti babak final. Babak final berupa cerdas cermat. Yakni terdiri dari :
5 soal wajib. Jika benar bernilai 100, jika salah bernilai 0. Jika tidak bisa menjawab, maka soal di perebutkan tim lain dengan nilai benar 50 dan salah 0. Waktu menjawab 10 detik untuk english dan science olympiade, dan 20 detik untuk mathematics.
15 soal rebutan bernilai 100 jika benar dan -50 jika salah.
Sebuah soal taruhan. Setiap tim diperkenankan untuk mempertaruhkan nilainya untuk menjawab sebuah pertanyaan yang ditujukan untuk semua tim. Jika benar, nilai bertambah sesuai nilai yang dipertaruhkan, jika salah, akan berkurang sesuai nilai yang dipertaruhkan.
Keterangan tambahan
Pelaksanaan Mathematics Olympiade pada :
Hari/tanggal : selasa, 15 Februari 2011
Pukul : 06.30-13.00
Tempat : Al-Amin Islamic Boarding School - Jl. R.A. Basuni 18 Sooko Mojokerto
Pelaksanaan English Olympiade pada :
Hari/tanggal : Rabu, 16 Februari 2011
Pukul : 06.30-12.00
Tempat : Amin Islamic Boarding School - Jl. R.A. Basuni 18 Sooko Mojokerto
Pelaksanaan Science Olympiade pada :
Hari/tanggal : Kamis, 17 Februari 2011
Pukul : 06.30-12.00
Tempat : Al-Amin Islamic Boarding School - Jl. R.A. Basuni 18 Sooko Mojokerto
Teknis Pelaksanaan Spelling Contest
1. Waktu pelaksanaan spelling contest :
1. Babak penyisihan
a. Hari/tanggal : Selasa, 15 februari 2011
b. Pukul : 07.00-13.00
c. Tempat : Aula Al-Khodijah (Al-Amin Putri)
Kedung Mulang Gg. 02 No. 29 Surodinawan
Mojokerto
2. Babak semi final
a. Hari/tanggal : Kamis, 17 februari 2011
b. Pukul : 07.00-12.00
c. Tempat : Aula Al-Khodijah (Al-Amin Putri)
Kedung Mulang Gg. 02 No. 29 Surodinawan
Mojokerto
3. Babak final
a. Hari/tanggal : Kamis, 17 februari 2011
b. Pukul : 14.00
c. Tempat : Ponpes Al-amin sooko mojokerto
2. Pemenang
Pemenang adalah peserta yang dapat bertahan menyisihkan lawan dengan terus mengeja kata dengan benar.
Pemenang diambil tiga pemenang dan pemenang terdiri dari juara I, juara II, juara III
3. jenis lomba
Sesi I & Sesi II (dictating&spelling) adalah babak pengumpulan poin sebanyak-banyaknya dimana semua nilai didalamnya di akumulasikan
Sesi I dilaksanakan dengan sistem dikte sebuah cerita pendek yang berisi 30 kata.
Pendiktean dilakukan dalam waktu 30 menit dengan pengulangan sebanyak dua kali.
Sesi I dilakukan dalam sebuah ruangan yang berisi 75 peserta, 1 pengawas, dan 1 pendamping pengawas.
Setelah sesi I akan dilanjutkan menuju sesi II
Sesi II dilaksanakan dengan sistem mengeja (spelling)
Dalam sesi II, peserta akan dipanggil satu persatu untuk mendengarkan dan mengeja vocabulary yang dilafalkan oleh dewan juri dengan pronunciation (pengucapan) Bahasa Inggris. Kemudian peserta mengejanya dengan susunan huruf bahasa inggris yang benar dalam waktu 2 menit.
Misalnya : kata “ Black ” dieja “ bi – el – ei – si – kei
Jika ejaan benar, korektor akan mengatakan “that’s great”, jika ejaan salah korektor akan membunyikan “ bell “.
Skor dari sesi I & II akan di akumulasikan dan akan di ambil 25 peserta yang terbaik untuk menuju semi final (sesi III)
Babak semi final/sesi III adalah babak spelling word dengan sistem mengumpulkan nilai sebanyak-banyaknya (gain score as many as possible)
Babak semi final akan diikuti oleh 25 peserta yang lolos dari babak penyisihan.
Dalam sesi semi final, peserta akan dipanggil satu persatu untuk mendengarkan dan mengeja vocabulary yang dilafalkan oleh dewan juri dengan pronunciation (pengucapan) Bahasa Inggris. Kemudian peserta mengejanya dengan susunan huruf bahasa inggris yang benar
Misalnya : kata “ DICTIONARY ” dieja “ di-ai-si-ti-ou-en-ei-ar-wai
Jika ejaan benar, korektor akan mengatakan “that’s great”, jika ejaan salah korektor akan membunyikan “ bell “.
Para peserta akan diberikan pertanyaan sebanyak-banyaknya untuk melaksanakan sesi ini, tetapi mereka akan di batasi waktu 5 menit
Jika ejaan benar, maka akan mendapatkan poin, dan jika ejaan salah, maka tidak akan mendapatkan poin dan diteruskan
Babak final/Babak Final Battle (Survival) adalah sebagai berikut
Babak final akan diikuti oleh 10 peserta yang lolos dari babak semi final.
Sistem yang dilakukan dalam babak final sama dengan sistem dalam babak semi final, dan terus berlangsung hingga gugur satu persatu
Keterangan tambahan
Pada babak semi final dan babak final. Peserta diharuskan menggunakan kartu indentitas dan nomor tampil yang telah disiapkan oleh panitia saat tampil.
Nomor peserta akan diundi ketika registrasi.
Teknis Pelaksanaan PICKA
(PIDATO CILIK AL-AMIN)
1. Jenis Lomba
Ø Lomba yang diadakan ialah lomba pidato bahasa Indonesia yang meliputi tema :
Tema untuk babak penyisihan :
1. Maulid Nabi Muhammad SAW
2. Bencana Alam
3. Pendidikan
Tema untuk babak final :
1. Persatuan
2. Waktu pelaksanaan lomba PICKA :
Ø Babak Penyisihan
Hari/tanggal : Rabu, 16 Februari 2011
Pukul : 08.00-12.30
Tempat : Graha Al-Khodijah (Al-Amin Putri)
Kedung Mulang Gg. 02 No. 29 Surodinawan Mojokerto.
Ø Babak Final
Hari/tanggal : Kamis , 17 Februari 2011
Pukul : 14.00-selesai
Tempat : Al-Amin Islamic Boarding School - Jl. R.A. Basuni 18
Sooko Mojokerto
3. Waktu
Ø Untuk setiap penampilan diberi waktu maksimal 7 menit, dengan aba-aba:
Lampu hijau : Mulai hingga waktu menunjukkan berjalan 5 menit
Lampu kuning : Waktu telah berjalan 5 menit dan sisa 2 menit
Lampu merah : Selesai, peserta harus berhenti walaupun pidato belum selesai
4. Kriteria penilaian
· Isi Pidato (struktur kalimat, keindahan bahasa)
· Mimik (tatapan pada audience, ekspresi wajah)
· Intonasi
· Kesesuaian dengan tema
· Performance (gestur tubuh, kepercayaan diri, kesopanan, busana)
· Kejelasaan dalam menyampaikan isi pidato
5. Pemenang
Pemenang terdiri dari juara I, juara II, juara III.
6. Ketentuan Lain
§ Bagi masing-masing peserta diwajibkan menyerahkan naskah pidato rangkap 3 pada saat registrasi.
§ Peserta diharuskan menggunakan kartu indentitas yang telah disiapkan oleh panitia.
§ Peserta tidak diperkenankan membawa teks ketika menyampaikan pidato.
§ Peserta akan didiskualifikasi apabila tidak hadir ketika tiba giliran untuk menyampaikan pidato, dengan toleransi tiga kali pemanggilan.
§ Penggumuman finalis PICKA akan diumumkan di babak penyisihan usai.
§ Para finalis akan diambil sebanyak 5 orang untuk tampil di panggung utama pada acara final atau acara puncak dan akan diambil 3 orang sebagai juara 1, juara 2 dan juara 3.
§ Final PICKA dan penyerahan penghargaan akan dilaksanakan pada acara puncak ALIES 2011, yaitu Rabu, 17 Februari 2011.
§ Para peserta tidak diperbolehkan mengganggu peserta lain saat tampil dengan membuat kegaduhan atau semacamnya.
§ Peserta diperkenankan memilih tema yang diinginkan pada babak penyisihan yang telah disediakan oleh panitia.
§ Dibabak final peserta diharuskan menggunakan tema yang telah ditentukan panitia.
§ Ketentuan dibabak penyisihan berlaku dibabak final.
Teknis Pelaksanaan Deklamasi Puisi
1. Jenis Lomba
Lomba yang diadakan ialah lomba deklamasi puisi yang meliputi :
· Puisi Wajib (teks puisi ditentukan juri)
Ø DO’A
Ø MENUJU RUMAH
Ø DERAI-DERAI CEMARA
Ø AKU
· Puisi Bebas (tanpa teks/hafalan)
· Tema Puisi bebas :
1) Maulid Nabi Muhammad SAW
2) Bencana Alam
3) Pendidikan
2. Waktu pelaksanaan lomba :
§ Babak Penyisihan
Hari/tanggal : Rabu, 16 Februari 2011
Pukul : Pukul : 07:30 – selesai
Tempat : Aula Al-Khodijah (Al-Amin Putri)
Kedung Mulang Gg. 02 No. 29 Surodinawan Mojokerto
· Babak Final
Hari/tanggal : Kamis, 17 Februari 2011
Pukul : 14.00-selesai
Tempat : Al-Amin Islamic Boarding School - Jl. R.A. Basuni 18
Sooko Mojokerto
3. Waktu
Ø Untuk setiap penampilan diberi waktu maksimal 5 menit

4. Kriteria penilaian
· Expresi
· Intonasi
· Penghayatan.

5. Pemenang
Ø Pemenang terdiri dari :
1. Juara I : Trophy, Sertifikat, Uang Pembinaan.
2. Juara II : Trophy, Sertifikat, Uang Pembinaan.
3. Juara III : Trophy, Sertifikat, Uang Pembinaan.
6. Ketentuan Lain
Ø Peserta diharuskan memakai busana yang baik & Sopan.
Ø Untuk puisi wajib, teks sudah ditentukan oleh juri.
Ø Untuk puisi bebas, peserta tidak diperkenankan membawa teks puisi dan berhak memilih dari beberapa tema pilihan.
Ø Pada babak final, peserta mendeklamasikan puisi wajib yang telah ditentukan oleh juri.
Ø Pada babak final, peserta mendeklamasikan puisi bebas yang tidak sama dari sebelumnya.
Download Formulir pendaftaran Alies 2011

Sumber : http://el-aminmojokerto.blogspot.com/2011/01/al-amin-intelligence-elementary-school.html

Leave a Reply

Diberdayakan oleh Blogger.

Archive